Ajak Warga Patuhi Prokes Covid-19, Satlantas Polres Rohul Bagi Masker Gratis

Sabtu, 30 Januari 2021

Upaya meminimalisir angka penyebaran dan penularan virus Covid-19, Satlantas Polres Rohul begikan masker gratis dan pasang stiker di kendaraan. (F:*/RNM)

PASIRPENGARAIAN (ANEWS) - Personel Satuan Lalulintas (Satlantas) Polres Rokan Hulu (Rohul), Riau, Sabtu siang (30/1/2021) kembali bagi-bagi masker gratis ke pengendara dan pemasangan stiker bertuliskan "Ayo Pakai Masker".

Pembagian masker gratis yang dimulai pukul 11.00 WIB dan dipusatkan di Bundaran Tugu Ratik Togak Pasirpengaraian, Desa Pematang Berangan, Kecamatan Rambah dipimpin langsung Kasat Lantas Polres Rokan Hulu, AKP Bagus Harry Pryambodo.

Selain dihadiri pada Perwira dan personel Satlantas Polres Rokan Hulu, pembagian masker juga melibatkan ketua serta member Pajero Sport Family (PSF) Korwil Riau.

Kapolres Rokan Hulu AKBP Taufiq Lukman Nurhidayat, melalui Paur Humas Polres Rokan Hulu Ipda Refly Setiawan Harahap, mengatakan kegiatan ini bukan hanya sekedar bahi-bagi masker saja melainkan ada beberapa tujuan yang hendak dicapai dari kegiatan ini.

"Pertama, agar masyarakat (Rokan Hulu) merasakan kehadiran petugas Polri di tengah-tengah masyarakat, sehingga masyarakat merasa aman dan nyaman," jelas Ipda Refly.

Kedua, lanjutnya, sebagai bentuk upaya Polri dalam pencegahan dan penyebaran virus Covid-19, sekaligus mengajak warga atau pengendara untuk selalu menerapkan protokol kesehatan (Prokes) Covid-19.

"Khususnya dalam penggunaaan masker," ujarnya.

Selain membagikan masker, sambung Ipda Refly, personel Satlantas Polres Rokan Hulu juga menyampaikan Pesan Kamseltibcar Lantas ke para pengendara, dan adaptasi kebiasaan baru serta Prokes sebagai langkah antisipasi penyebaran Covid-19.

"Kita berharap dengan pembagian masker ini, terbangun kesadaran masyarakat Rokan Hulu untuk selalu memakai masker saat aktivitas di luar rumah," tegas Ipda Refly Setiawan Harahap. (*)