Kegiatan Pelayanan Pustaka Keliling oleh mahasiswa/i Kunkerta Unri di Kelurahan Sialang Sakti mendapat respon positif dari warga. (F:ARY/ANEWS)
PEKANBARU (ANEWS) - Sejumlah Mahasiswa Universitas Riau (UNRI) yang sedang melakukan Kuliah Kerja Nyata (Kukerta) di Kelurahan Sialang Sakti Kecamatan Tenayan Raya, Pekanbaru telah berhasil melakukan kegiatan Pelayanan Pustaka Keliling bagi masyrakat sekitar khususnya anak-anak yang masih duduk di bangku SD maupun SLTP.
Kegiatan ini merupakan salah satu program kerja Mahasiswa Kukerta UNRI di Kelurahan Sialang Sakti, dan mendapat tanggapan positif bagi masyarakat dan pemerintahan di kelurahan.
Pelayanan Pustaka Keliling ini dilakukan di halaman depan Posyandu Kelurahan Sialang Sakti, setiap Selasa dan Jumat Sore pukul 16.00 WIB. Kegiatan Pustaka Keliling ini mendapat perhatian dari anak anak yang berdomisili di Kelurahan Sialang Sakti, namun dalam pelaksanaan layanan tetap mengedepankan protokol kesehatan sebagai upaya terhindar penularan virus Covid-19 yang masih mewabah.
Mahasiswa Kukerta UNRI Kelurahan Sialang Sakti berharap dengan adanya kegiatan Pustaka Keliling ini dapat meningkatkan minat baca anak-anak yang berada di sekitar Kelurahan Sialang Sakti dan menambah wawasan di masa pandemi ini.
Ketua Kukerta UNRI Kelurahan Sialang Sakti Edhes Ahad (15/8/2021) mengatakan awalnya ia dan rekan-rekannya sempat merasa pesimis, apakah kegiatan ini akan berjalan dengan baik atau tidak.
"Tetapi setelah melihat anak-anak tersebut datang kami sangat senang melihat antusias dari anak-anak untuk meminjam buku, dan mereka juga saling membawa kawannya yang lain untuk datang meminjam buku kepada kami,” ujarnya.
Kegiatan ini dilakukan setiap pekan selama masa Kukerta Mahasiswa UNRI.
"Di akhir kegiatan, buku tersebut juga akan disumbangkan dan bagi anak-anak yang sering meminjam buku akan mendapatkan hadiah dari Mahasiswa Kukerta, "ujar Edhes mengakhiri pembicaraannya. (ARY)