Owner WO, Novrita yang Juga Bacaleg Partai Demokrat Dapat Restu dan Support dari Keluarga Besar Suku Budi Caniago

Selasa, 02 Mei 2023

Novrita, bacaleg Partai Demokrat Kuansing. (F:IYK/ANews)

KUANTAN SINGINGI  (ANews) - Novrita pemilik weding organizer  Rita Pelaminan bakal calon anggota legislatif dari partai Demokrat, yang merupakan anak cucu kemenakan dari suku Budi Caniago  mendapat restu serta doa dari Datuk Penghulu  suku Budi Caniago dalam acara Halal bihalal yang digelar Senin (2/5/2023) di kediaman Datuk Lenggang di Desa Rantau Sialang  Kecamatan Kuantan Mudik.

Di hadapan anak cucu kemenakan suku Budi Caniago, Datuk  Pucuk/ Datuk Tomo, serta Datuk  Lenggang menyampaikan nasehat dan harapan, sekaligus mengajak  keluarga besar suku Budi Caniago untuk senantiasa merawat dan  menjaga tali silaturahmi sesama anak cucu kemenakan. Tujuannya untuk saling mengenal, saling bantu membantu dalam kehidupan sosial bermasyarakat. 

Pada kesempatan itu, Datuk Pucuk / Datuk Tomo, Datuk Lenggang juga, mengajak  kepada anak cucu kemenakan untuk  saling mengunjungi sanak saudara, sesuku, tidak hanya  hari raya Idul Fitri,  namun lebih ditingkatkan juga di hari hari biasa, saling tegur dan sapa, di tengah-tengah masyarakat. 

Datuk juga berharap apabila ada saudara atau keluarga  yang ditimpa musibah, keluarga besar suku Budi Caniago agar saling  memberi kabar kepada sanak saudara lainnya, dan memberikan doa serta dukungan moril maupun materil semampunya untuk sanak saudara sekalian.

Kepada media ini, Novrita yang sukses merintis usaha Rita Pelaminan itu,  menyampaikan terima kasih atas nasehat dan restu dari datuk - datuk suku Budi Caniago, serta keluarga besar suku Budi Caniago, ini menjadi bekal  semangat dan support yang cukup berharga bagi dirinya, sehingga semakin memotivasi dirinya untuk bekerja dan berjuang  mendapatkan dukungan suara pada pileg tahun 2024 nantinya.

" Terima kasih, atas dukungan dan support dari Datuk dan keluarga besar suku Budi Caniago, semoga Allah Subhanahu wa ta'ala merestui langkah dan perjuangan saya ini," ucap Novrita pengusaha sekaligus politisi yang merintis karir melalui partai besutan AHY. (IYK)