Daerah

PT EMP Bantah Pasien Covid-19 di Pelalawan Karyawannya

GPA Manager Energi Mega Persada Amru Mahalli

Pangkalan Kerinci (ANews) - Menjawab adanya dugaan salah seorang pasien terkonfirmasi Corona Virus Desease 2019 (Covid19) yakni SA (30) warga asal Jambi yang merupakan seorang karyawan di PT Energi Mega Persada (EMP) Bentu Ltd di Langgam, langsung dibantah GPA Manager Energi Mega Persada Amru Mahalli. 

Dalam keterangan resminya dia menjelaskan bahwa pasien SA merupakan karyawan dari salah satu mitra kerja (kontraktor) Energi Mega Persada (EMP) Bentu Ltd.

"Jadi dengan demikian, SA bukan merupakan karyawan EMP Bentu Ltd, namun karyawan mitra kerja perusahaan," ujarnya dalam rilisnya, Senin (20/7/2020).


Dijelaskannya lebih lanjut, SA bekerja di lokasi stasiun penerimaan gas di Pangkalan Kerinci, Kabupaten Pelalawan, dengan waktu kerja 20:20, yakni 20 hari bekerja dan 20 hari libur (off).

"Nah pada saat libur atau off pada tanggal 29 Juni 2020, SA pulang ke daerah asalnya di Provinsi Jambi," terangnya.

Masih kata dia, pada 15 Juli 2020, SA datang dari Provinsi Jambi dengan mengendarai kendaraan pribadi seorang diri. Sesuai protokol kesehatan dari pemerintah yang dijalankan oleh EMP Bentu Ltd termasuk kontraktornya, sebelum memulai pekerjaan SA melakukan rapid test di salah satu rumah sakit di Pangkalan Kerinci, Kabupaten Pelalawan.

"Nah, sesuai aturan yang ditetapkan pemerintah, SA harus menjalani tes kesehatan. Dari hasil rapid test dan PCR Test yang dilakukan oleh pihak rumah sakit, SA dinyatakan positif Covid-19 dan diisolasi di salah satu rumah sakit di Pangkalan Kerinci, Kabupaten Pelalawan," ungkapnya

Jadi apa yang telah dilakukan perusahaan, kata Amru Mahalli, sudah sesuai aturan yang ditetapkan yakni setiap pekerja dari luar Provinsi Riau yang libur dan kembali bekerja, tidak diizinkan memasuki lokasi kerja maupun mess karyawan sebelum dinyatakan bebas dari Covid-19.
 
"Karena adanya aturan itu, maka sejak kedatangan SA di Kabupaten Pelalawan, belum pernah melakukan kontak dengan pekerja lain, karena langsung dilakukan isolasi sesuai dengan hasil tes yang dilakukan," jelasnya.

Karenanya, EMP Bentu Ltd bersama kontraktor/rekanan kerja berkomitmen untuk melakukan pencegahan penyebaran Covid-19 dengan secara rutin melakukan pemeriksaan kesehatan seperti rapid test/PCR test kepada pekerja, pemeriksaan suhu tubuh setiap memasuki area kerja, menyediakan sarana pencuci tangan/handsanitizer di lokasi kerja, penggunaan masker dan penerapan physical distancing secara konsisten. HRZ



Tulis Komentar