Politik

Kecewa Dengan  Surat Rekomendasi DPW PPP, Jaringan Loyalis Zulhendri Angkat Bicara

Jaringan Loyalis Zulhendri di salah satu acara di Kuantan Singingi. (F:IYK/ANews)

TELUK KUANTAN (ANews) - Jaringan loyalis Zulhendri, S.PWK Wakil Ketua I Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kuantan Singingi yang dikomandoi Asriyon dan kawan- kawan, keberatan dengan keluarnya surat rekomendasi DPW PPP nomor 443/IN/DPW/II/2023, perihal rekomendasi Pergantian Wakil Ketua I DPRD Kuantan Singingi Kamis (16/2/2023) di Teluk Kuantan.

" Kami loyalis Zulhendri Waka I DPRD Kuansing,  sangat keberatan atas keluarnya surat rekomendasi pergantian Waka I DPRD Kuansing, karena kami menilai keputusan surat rekomendasi itu tidak berdasar," ujar Asriyon Loyalis Zulhendri yang juga merupakan mantan Ketua PAC PPP Kecamatan Kuantan Hilir Kabupaten Kuantan Kuantan Singingi.

Selain tidak berdasar, kami menilai selama ini Zulhendri sangat loyal dalam membesarkan Partai PPP di Kuantan Singingi. Ia kami nilai merupakan sosok yang tidak neko- neko dalam berpartai. Bahkan sejak dia duduk di kursi Waka I DPRD Kuantan Singingi, masyarakat Dapil 2 Kuantan Singingi sangat dirasakan keberadaannya, sehingga begitu beredarnya surat rekomendasi tersebut, saya banyak menerima telepon dari masyarakat yang mempertanyakan terkait hal itu.

" Masyarakat Dapil 2, sangat kecewa atas keluarnya surat rekomendasi pergantian Waka I DPRD Kuantan Singingi, bahkan mereka mempertanyakan siapa-siapa dalang dibalik keluarnya surat rekomendasi tersebut. Ini sudah tidak sehat, tidak mengedepankan nilai - nilai persahabatan," tambah Asriyon didampingi rombongan loyalis Zulhendri dari dapil 2 Kuantan Singingi.

Untuk itu, kelompok loyalis Zulhendri, mengingatkan kepada DPW PPP Provinsi Riau, agar dapat menyaring informasi - informasi dari daerah yang mungkin dibawa oleh oknum yang terbilang berambisi ingin menempati kursi Waka I di DPRD Kuantan Singingi.

" Kami mohon kepada DPW PPP Provinsi Riau agar bisa menyaring informasi - informasi yang berkembang di daerah, sehingga keputusan untuk menonaktifkan Zulhendri sebagai Waka I DPRD Kuantan Singingi tidak menjadi keputusan yang merugikan partai," pinta Kelompok loyalis Zulhendri. (IYK/Anews)



Tulis Komentar