Daerah

Pemkab Kampar Luncurkan 2 Armada Bus Vaksinasi Keliling

KAMPAR (ANEWS) - Setelah Kota Pekanbaru, kini giliran Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kampar meluncurkan 2 unit bus vaksin keliling. Bupati Kampar, Catur Sugeng Susanto meluncurkan 2 armada ini di halaman Balai Bupati Kampar, Rabu (7/7/2021). 

Kendaraan vaksinasi keliling ini dibutuhkan sebagai upaya penanggulangan dan pencegahan serta untuk mengurangi lonjakkan penyebaran Covid-19 dan mendukung program vaksinasi. 

Bupati melepas dua armada bus sebagai fasilitas pelayanan vaksinasi gratis bagi masyarakat hingga ketingkat desa.

“Mobil (bus) ini akan di operasionalkan oleh tim satgas dan akan berkendara hingga ke tingkat desa. Tujuan peluncuran mobil vaksin keliling untuk menjangkau masyarakat yang divaksin, dengan target 2.500 orang per hari," kata Bupati Kampar. 

Dengan adanya pelayanan kesehatan vaksinasi keliling, bupati berharap akan timbul kesadaran dari masyarakat untuk divaksin. 

“Kita harus ikut divaksin, agar membentuk antibodi yang kuat dan sehat. Masyarakat sehat, bisa bekerja dan kesejahteraan bisa tercapai," tukas Catur.

Dikatakan, Pemkab Kampar juga telah melakukan vaksinasi khusus untuk Aparatur Sipil Negara (ASN), Tenaga harian Lepas (THL), Tenaga Sukarela (TKS) serta Cleaning Service (CS) di lingkungan Sekretariat Daerah.

Untuk kampar sendiri vaksinasi telah mencapai 60%, sasaran vaksinasi adalah tenaga medis, ASN dan masyarakat. 

'Satuan Tugas Gugus penanganan Covid-19 Kabupaten Kampar menargetkan bulan Agustus 2021 sudah mencapai target vaksinasi,"tutup Bupati. (*)



Tulis Komentar