Daerah

'Plesiran' ke Mandalika Saat MotoGP Dengan Alasan Urus Izin Pacu Jalur, Pejabat Kuansing Dikecam karena Dinilai Lukai Hati Masyarakat dan Hanya Akal-akalan

Dua foto screenshot yang memamerkan aksi 'mejeng' sejumlah pejabat Pemkab Kuantan Singingi di Mandalika, Lombok, NTB. Ft.ist

PEKANBARU (ANEWS) - Masyarakat Kuantan Singingi (Kuansing), Provinsi Riau, melalui sejumlah media sosial seperti Facebook (FB) mengecam keras aksi sejumlah pejabat Pemerintah Kabupaten Kuansing yang 'plesiran' jauh-jauh ke Mandalika, Lombok, Nusa Tenggara Barat, pas pada saat kondisi masyarakat lagi kesusahan serta pemerintahan dan keuangan daerah setempat yang belum kondusif. Bahkan saking bermasalahnya anggaran daerah di Kuansing, ada kabar yang menyebutkan gaji dan tunjangan PNS di Kuansing sampai saat ini ada yang belum dibayar.

Dalam kaitan itulah keberangkatan para pejabat Pemkab Kuansing ke Mandalika bersamaan dengan event akbar Internasional MotoGP itu justru mereka anggap sebagai sebuah tindakan pembodohan, sangat melukai hati masyarakat dan dinilai hanya akal-akalan yang berkelit dibalik mengurus izin pacu jalur Kuansing 2022.

"Waduh, urus izin pacu jalur kok ke Mandalika? Harusnya langsung ke Kementerian Pariwisata dong Pak. Tentu barengan pula dengan pak gubernur. Bukan mandai-mandai daerah aja," tulis akun Jubir Kuansing dalam komentarnya di akun Facebook.

"Udahlah jangan dibodohi kami lagilah. Bilang aja nonton balap sambil happy-happy saat rakyat menjerit kepayahan minyak goreng dan gaji serta tunjangan pegawai sudah 3 bulan tak dibayar," kecam akun Jubir Kuansing dengan kalimat tegas.

Akun FB yang menamakan Kuansing Hari ini dengan kalimat lebih keras menulis tindakan para pejabat Kuansing yang 'jalan-jalan' ke Mandalika pada saat Kuansing lagi "sakit" merupakan sebuah contoh pemimpin yang suka membodohi masyarakat, memberikan jawaban yang tidak bisa diterima akal sehat.

"Kalau memang ingin mengurus pacu jalur, sewajarnya kan berkirim surat resmi, menghadiri secara resmi ke kantor kementrian, itupun cukup dengan membawa kabag umum, kadis pariwisata dan yang diperlukan. Bukan malah berangkat hura-hura pamer kesombongan disaat masyarakat kuansing sedang dilanda kesusahan. Memang la hancau binau nagori ko cu !," Tulis akun Kuansing Hari Ini.

Seperti diberitakan media online di Riau, sejumlah pejabat Pemkab Kuansing kini terbang ke Mandalika, Lombok. Bahkan saking bersuka-rianya para pejabat yang jalan-jalan bersamaan event MotoGP tersebut, foto bersama yang lagi santai di salah satu tempat rekreasi pantai dan foto baru turun dari pesawat dengan latar para pebalap MotoGP juga sengaja dipamerkan di medsos dan menyebar di grup-grup WhatsApp.

Dalih izin pacu jalur

Menanggapi kecaman masyarakat Kuansing di Medsos yang sempat viral itu, Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Kuansing, Suhardiman Amby, dengan nada membela malah mengatakan keberangkatan para pejabat Kuansing ke Lombok NTB terkait dengan urusan izin pelaksanaan pacu jalur di Kuansing tahun ini.

“Pemda Kuansing mengagendakan audiensi dengan Kementerian Pariwisata di Mandalika, pada Jum’at (18/03/2022), untuk izin perhelatan pacu jalur nantinya, dan mudah mudahan pak Menteri hadir langsung dalam audiensi tersebut,” jelas Suhardiman dilansir dari hariantimes.com, Kamis.

Suhardiman Amby membenarkan anak buahnya berangkat dalam tugas untuk bisa terselenggaranya Iven Pacu Jalur Tahun 2022 di Kabupaten Kuansing nantinya.

“Ini sifatnya urgent, demi kepentingan bersama dan untuk masyarakat Kuantan Singingi, jangan kan ke Lombok, ke ujung dunia pun kita kejar. Sebab, sudah 2 tahun kita tidak pernah mengadakan pacu jalur,” tegas Suhardiman. (ZET)



Tulis Komentar