5 Nagari Diterjang Banjir

500-an KK di Nagari Unggan dan 4 Nagari Lain di Sumpur Kudus Terdampak Banjir, Rumah Warga dan Sawah Terendam

Salah satu rumah warga di Nagari Unggan, Kec Sumpur Kudus, Kab Sijunjung yang kritis dan nyaris roboh diterjang banjir, Senin malam (11/ 11/2024).Ft.ist grup wa

SIJUNJUNG, SUMBAR (ANews) - Sedikitnya ditaksir hampir 500-an kepala keluarga  di Lima Nagari di Kecamatan Sumpur Kudus, Kabupaten Sijunjung, Sumatera Barat, kini terkena dampak banjir yang terjadi pada Senin malam (11/11/2024).

Ke-5 nagari yang diterjang banjir di Kecamatan Sumpur Kudus itu adalah Nagari Unggan, Silantai, Sumpur Kudus, Sumpur Kudus Selatan dan Mangganti.

Banjir dipicu akibat hujan deras yang mengguyur kawasan itu sejak Senin sore, sehingga menyebabkan Batang Unggan dan Batang Sumpu meluap.

Banjir yang merusak rumah penduduk, merendam ratusan hektare areal sawah warga dan menghancurkan sejumlah fasilitas umum dan infrastruktur vital di 5 nagari tersebut terjadi sekitar pukul 22.30 WIB.

Sampai Selasa pagi ini rendaman banjir mulai surut namun warga setempat masih khawatir kalau hujan deras masih saja turun hari ini.

Di antara 5 nagari itu yang paling parah terkena dampak banjir adalah di Nagari Unggan, Silantai dan Menganti.

Berdasarkan data yang dirilis warga di grup-grup WhatsApp nagari se-aliran Batang Sumpu disebutkan sedikitnya hampir 500-an kepala keluarga (KK) yang terdampak banjir besar ini.

Rinciannya jumlah keluarga yang jadi korban banjir di Nagari Unggan tercatat 153 KK, di Nagari Silantai 146 KK, di Sumpur Kudus 76 KK, Sumpur Kudus Selatan 45 KK dan di Nagari Mangganti belum ada data akan tetapi diperkirakan ada puluhan KK juga terkena dampak serius banjir ini.

Pemimpin Redaksi AmanahNews Selasa pagi ini sudah menghubungi Pelaksana Tugas (Plt) Gubernur Sumbar, Audy Joinaldy, di Padang. Sejumlah data-data korban dan kerusakan pun sudah disampaikan kepada Plt Gubernur Sumbar tersebut.

Namun, sejauh ini belum didapat respon langsung dari Plt Gubernur Sumbar Audy Joinaldy.

“Informasi dan data-data korban banjir yang dikirimkan ini segera kami sampaikan kepada Plt Gubernur Sumbar. Kita segera koordinasikan untuk secepatnya mengirim bantuan ke lokasi banjir,” ujar salah seorang staf gubernur kepada AmanahNews. (ZET)



Tulis Komentar