Lanjutan Liga Asosiasi Pekanbaru Sekitarnya (LAPS)

"Singo Hulu" HKFC Ditahan Imbang Arengka City 1-1

Tim Hulu Kuantan FC atau "Singo Hulu" berfoto bersama sebelum pertandingan melawan Arengka City FC di stadium Damai Langgeng Pekanbaru.Ahad , 6/9/2020.( Fic.ANews)

Pekanbaru (ANews) - Perhelatan Liga Asosiasi Pekanbaru Sekitarnya Minggu,(06/9/2020) bertempat di stadion Damai langgeng Pekanbaru mempertemukan tim Hulu Kuantan FC (HKFC) versus Arengka City FC yang berkesudahan imbang 1-1.

Pertandingan antara HKFC dengan Arengka City FC sore ini dipimpin oleh wasit Popi,yang kick off dimulai tepat pukul 15.30 wib.  

Dari awal babak pertama kedua kesebelasan tampak seru dan sedikit rumit, karna kostum yang hampir sama warnanya, kesebelasan HKFC atau julukanya "Singo Hulu",dengan warna kostum Hitam-hitam sedangkan Arengka City berwarna Dongker gelap dan les hijau.

Babak pertama berjalan cukup alot bermain dengan cuaca terik, tapi kedua kesebelasan tetap bermain menyerang. Tampak beberapa peluang tercipta namun belum bisa dikonfersi menjadi gol oleh para penyerang HKFC. 

Lapangan tengah kedua kesebelasan silih berganti melakukan serangan namun hingga wasit meniup peluit tanda pertandingan babak pertama berakhir skor tetap kaca mata 0-0.

Pada babak kedua, pelatih HKFC sore ini dikomandoi oleh asisten pelatih Elpindo mengintruksikan para pemain HKFC yang di kapteni Arfenguswandi untuk tetap menyerang dan sabar jika mendapatkan bola, dan tetap bermain dengan umpan-umpan pendek.Hal itu dilakukannya untuk merubah strategi permainan setelah mengevaluasi babak pertama.

Permainan babak kedua dimulai dengan penguasan bola yang masih berimbang kedua kesebelasan,hingga akhirnya menit ke 20, Arengka City FC mendapatkan tendangan bebas dari bola mati, setelah pelanggaran yang dilakukan oleh pemain bertahan HKFC diluar kotak 16.

Kesempatan itu tak disia-siakan oleh pemain Arengka City FC eksekusi tendangan bebasnya 
mengarah ke tiang jauh yang dak dapat terjangkau oleh kiper dan menerobos jala gawang HKFC dan berbuah gol. Arengka City FC memimpin 1-0.

Setelah gol itu asisten pelatih HKFC,Elvindo melakukan beberapa pergantian pemainya untuk menambah daya gedor serangan timnya. pemain senior di tim, Ridwan dimainkan disisa-sisa waktu babak kedua.

Lapangan tengah kembali hidup setelah dikomandoi oleh Ridwan beserta Megi, Panji dan Hilman.
 Dan benar saja baru beberapa menit masuk ke lapangan kerja sama lapangan tengah, operan Ridwan ke Panji dan diteruskan panji ke Hilman dengan melewati dua pemain bertahan lawan, Hilam menyontekkan bola ke sisi kanan gawang lawan dan berbuah gol di menit-menit akhir pertandingan dan skor berubah imbang 1-1.

Hingga pertandingan berakhir tak ada lagi gol yang tercipta. kedua kesebelasan petang ini akhirnya berbagi poin.

Setelah pertandingan Asisten Pelatih HKFC Elvindo mengaku puas permainan tim sudah membaik dari beberapa laga sebelumnya.

"Hari ini kita puas dengan permainan tim, sudah kompak, memang ada kekurangan dari pemanfaatan peluang gol yang belum bisa dimaksimalkan oleh pemain kita, masih kurang sabar.Secara Tim sudah mulai menyatu lagi, dan hasil imbang adalah hasil yang adil sore ini."tutur Elvindo dengan bersemangat.
 

Salah seorang pendukung Hulu Kuantan FC yang turut hadir petang ini, Joni Afrizal menilai tim HKFC ini jika bermain tenang dan kolektif, tim ini punya prospek bagus.

"Permainan HKFC punya prospek bagus, asal terus bekerja keras dan terus berlatih.apalagi jika para pemain bermain dengan kompak dan tenang, pertahankan permainan umpan-umpan pendek dari kaki ke kaki ini biar menjadi khas kita." cakap Joni.HRZ



Tulis Komentar