Perdana di 2025, Belasan Pejabat Kuansing Dilantik

TELUK KUANTAN (ANews) - Belasan pejabat dilingkungan Pemerintah Kabupaten Kuantan Singingi (Kuansing) dilantik. Ini merupakan pelantikan perdana yang dilakukan Pemkab Kuansing pada tahun 2025.
Pelantikan dipimpin Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah (Sekda) Kuansing Fahdiansyah mewakili Bupati Kuansing bertempat di Pendopo Rumah Dinas Bupati, Selasa (21/1/2025) malam.
Belasan pejabat yang dilantik ada Marel Hendra sebelumnya merupakan Kepala Bagian Barang dan Jasa dilantik menjadi Kepala Bagian Umum Setda Kuansing.
Jabatan Kepala Bagian Pengadaan Barang dan Jasa Setda diisi oleh Alfirdaus sebelumnya merupakan Kepala Bidang Syarat Kerja Hubungan Industrial dan Jaminan Sosial pada Dinas Tenaga Kerja.
Kemudian Iwan Wahyudi dilantik menjadi Kepala Bagian Persidangan dan Perundang- undangan Setwan DPRD Kuansing. Almadi dilantik menjadi Sekretaris Badan Kesatuan Bangsa dan Politik.
Leni Aprini dilantik menjadi Kepala Bidang Prasarana, Sarana dan Penyuluhan Dinas Tanaman Pangan Holtikultura dan Ketahanan Pangan.
Gunawan Nurdianto dilantik Kepala Bidang Holtikultura, Dinas Tanaman Pangan Holtikultura dan Ketahanan Pangan.
Selanjutnya Sihandri dilantik menjadi Sekretaris Kecamatan Pucuk Rantau. Thomas Alpa Edison dilantik menjadi Kasi Pemerintahan Kantor Camat Kuantan Hilir.
Sigit Purnomo dilantik menjadi Kasubid Analisa Data pada Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah. Sari Wahyuni dilantik menjadi Kasubid Analisa Data, BPKAD Kuansing.
Doni Firgo dilantik menjadi Kasubag Tata Usaha UPTD wilayah V Bapenda Kuansing. Feri Razali dilantik menjadi Kepala UPTD Kesehatan Puskesmas Sungai Sirih.
Selebihnya yang dilantik merupakan pejabat fungsional dilingkungan Pemkab Kuansing. (RBI/ANews)
Tulis Komentar