Pasca Terbakarnya Gedung Telkom Pekanbaru

Jaringan IndiHome Pekanbaru Masih Lumpuh

Pekanbaru (ANews) - Pasca terbakarnya Sentral Telepon Otomat (STO) Centrum di gedung Telkom di Jalan Jendral Sudirman Pekanbaru, Riau. Jaringan Telekomunikasi Telkomsel dan IndiHome area Pekanbaru masih belum pulih Khususnya Jaringan berbasis internet IndiHome Lumpuh total.

Para Penguna jasa telekomunikasi jaringan IndiHome di Pekanbaru mengeluh dan kecewa serta meminta pihak Telkom Group untuk sesegera mungkin menormalkan kembali Jaringan seperti semula. Banyak sudah kerugian oleh para pebisnis dan konsumen rumah tangga yang memakai IndiHome untuk jaringan Internet apalagi untuk anak-anaknya dalam belajar Daring.

Ahmad Heri, warga Kelurahan Bambu Kuning Kecamatan Tenayan Raya yang juga ketua RW ini mengaku kecewa  dengan jaringan IndiHome di rumahnya yang sampai saat ini belum juga bisa diakses.

" Sudah dari Selasa (11/8/2020) Sore kemarin, jaringan IndiHome di komplek perumahan kami mati total. Ini sangat dikeluhkan warga apalagi untuk Akses internet anak-anak yang belajar Daring sekarang, banyak tugas dari gurunya yang tak bisa dikerjakan." Ujar Ahmad Heri.

Dari pantauan wartawan ANews dilapangan kabar yang beredar di masyarakat waktu pemulihan pasca terbakarnya gedung Telkom itu sekitar satu minggu.

" Itu terlalu lama, kami berharap pihak Telkom group untuk mengupayakan secepatnya, maklum warga Pekanbaru  mayoritas pengguna jasa Telkomsel. Jadi kalau terlalu lama banyak betul kerugian kami masyarakat dan juga pebisnis.Perusahaan sebesar Telkom masa gak punya cadangan dan plan B nya jika terjadi resiko rusak atau kebakaran begini," ujar Ermansyah yang juga pengusaha ini kepada awak media di kantornya Kamis,(13/8/2020).

Sementara itu Vice President Corporate Communication Telkom, Arif Prabowo dalam keterangannya kepada wartawan, menyampaikan permohonan maafnya kepada pelanggan yang terdampak atas ketidaknyaman ini.  

"Kami menyampaikan permohonan maaf kepada para pelanggan khususnya yang terdampak atas ketidaknyamanan ini. TelkomGroup akan terus mengupayakan percepatan perbaikan layanan sehingga
pelanggan dapat kembali menggunakan layanan seperti sediakala," ujar Vice President Corporate Communication Telkom, Arif Prabowo.

Ia mengemukakan peristiwa kebakaran di STO Pekanbaru Centrum terjadi pada Selasa, 11 Agustus 2020, sekitar pukul 15:00 WIB, api berhasil dipadamkan pada pukul 15:51 WIB.Kebakaran yang diduga berasal dari ruangan perangkat ini masih ditelusuri lebih lanjut penyebabnya.

"Kami sampaikan terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu pemadaman dan pemulihan serta kepada pelanggan yang senantiasa setia pada layanan TelkomGroup," kata Arif.

Sejak Selasa tengah malam hingga Rabu dini hari, layanan mobile Telkomsel untuk area Sumatera telah pulih 100 persen dan kembali normal, kecuali area Kota Pekanbaru.

"Proses pemulihan berhasil dilakukan dengan pengalihan trafik melalui by pass sistem transmisi backbone broadband di Pekanbaru, memanfaatkan redundant system yang ada yakni tujuh titik NGN di Sumatera dengan dua sistem transmisi backbone di darat dan tiga sistem backbone kabel laut," paparnya.

Dikemukakan, system redundant ini memungkinkan proses pemulihan layanan dapat dilakukan lebih cepat.

"Khusus untuk layanan Telkomsel dan IndiHome area Pekanbaru masih terus diupayakan pemulihannya melalui proses re-engineering jaringan sehubungan dengan terdampaknya perangkat di lokasi STO," katanya.HRZ



Tulis Komentar