Daerah

Sekdaprov Riau SF Hariyanto Resmi Buka Festival Pacu Jalur di Tepian Narosa Teluk Kuantan

Sekda Provinsi Riau SF Hariyanto mewakili Gubernur Riau Drs H Syamsuar secara resmi membuka Festival Pacu Jalur di Tepian Narosa Teluk Kuantan, Rabu (23/8/2023). (F:IYK/ANews)

TELUKKUANTAN (ANews) - Sekda Provinsi Riau SF Hariyanto mewakili Gubernur Riau Drs H Syamsuar secara resmi membuka Festival Pacu Jalur even nasional 2023 di Lapangan Limuno Teluk Kuantan Kabupaten Kuantan Singingi, Riau, Rabu (23/8/2023) pagi.

Usai membuka Sekdaprov Riau SF Hariyanto menyerahkan bantuan pacu jalur tahun 2023 kepada Bupati Kuansing Suhardiman Amby sebesar Rp250 juta.

Selanjutnya, Bupati Kuansing Suhardimam Amby dalam sambutannya menyampaikan bahwa pacu jalur merupakan budaya leluhur nenek moyang masyarakat Kuansing yang turun temurun seabad lamanya, hingga saat ini masih digelar dan ada di hati masyarakat Kuansing.

Bupati Kuansing Suhardiman Amby saat menyampaikan kata sambutan. (F:IYK/ANews)

Suhardiman Amby juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh tamu undangan yang hadir mulai dari Pemerintah pusat dari kementerian pariwisata dan ekonomi kreatif, Pemprov Riau, para kepala para Bupati Kabupaten tetangga dan Forkopimda Provinsi Riau, Forkopimda Kuansing, atas kehadiran dan dukungannya dalam mensukseskan budaya Pacu Jalur masyarakat Kuansing.

"Kuansing merupakan daerah yang menjunjung tinggi adat istiadat, pacu jalur membawa dampak positif bagi kemajuan Kabupatenf Kuansing, terutama peningkatan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat Kuansing," ujar Bupati Kuansing.

Tamu undangan yang hadir saat pembukaan Festival Pacu Jalur 2023. (F:IYK/ANews)

Even pacu jalur di Tepian Narosa akan berlangsung selama 5 hari mulai tanggal 23-27 agustus 2023. Sebanyak 193 buah jalur akan ikut bertarung memperebutkan piala bergilir menteri Pariwisata Ekonomi Kreatif RI serta uang ratusan juta rupiah sebagai hadiah dan juga ternak.

Wakil Bupati Bengkalis Bagus Santoso (baju hijau) rutin berkesempatan hadir di setiap even Pacu Jalur Telukkuantan. (F:IYK/ANews)

Pada kesempatan itu juga, Ketua Pelaksana Aherson, SSos M. Si dalam sambutannya mengatakan tema pacu jalur  tahun ini "Serontak Bakayuah Nagori Bermarwah".  Tema tersebut memiliki makna bahwa dengan mendayung bersama apa yang dicita-citakan dalam rangka mewujudkan peningkatan kesejahteraan masyarakat Kuantan Singingi dapat tercapai," ucapnya. (IYK/ANews)



Tulis Komentar